Senin, 19 November 2012

tips awet pacaran jarak jauh


banyak orang mengalami hubungan cinta atau pacaran jarak jauh atau bisa di bilang long distance relationship (LDR). dan banyak yang tidak selalu bernasip baik jika berhubungan dengan pacaran dengan cara long distance relationship. maka dari itu saya di sini akan memberikan tips terbaik untuk anda menjaga hubungan jarak jauh.

dibawah ini adalah Tips Awet Pacaran Jarak Jauh (LDR):

1. Atur komunikasi
Sebelum memutuskan untuk melakukan LDR, ada baiknya Anda dan pasangan menyepakati pola komunikasi yang tepat. Atur jadwal berkomunikasi yang tidak sampai mengganggu kegiatan Anda dan pasangan. Sepert syarat mutlak, komunikasi sangat diperlukan dalam hubungan ini karena dapat menghapuskan rasa pesimis dan menjadikan pasangan terbuka satu sama lain.

Dengan teknologi, ada baiknya Anda memanfaatkan beragam bantuan yang telah diberikan internet dan sejenisnya. Anda bisa bertemu di skype, bertegur sapa di sosmed, atau sekedar mengirim pesan singkat via email. Kegiatan tersebut memang terlihat simpel, tapi dapat memupuk rasa sayang di antara Anda dan pasangan yang melakukan LDR.

2. Atur jadwal kunjungan
Meski berstatus LDR, bukan berarti Anda dan pasangan tidak mempunyai kesempatan untuk saling sapa dan bertemu. Atur jadwal pertemuan, setidaknya enam bulan atau satu tahun sekali jika memang jarak dan waktu memungkinkan. Kunjungan ini setidaknya dapat menghapus kesan berjarak di antara Anda dan pasangan.

3. Tetap percaya
Tak ada yang lebih penting selain mengatur kepercayaan antara Anda dan pasangan. Hal ini bertujuan untuk merawat kasih sayang dalam hubungan. Hilangkan rasa curiga jika berada pada hubungan ini, selain dapat menghambat hubungan, pasangan juga tidak suka jika tidak dipercaya/ dicurigai.

4. Komitmen
Dalam LDR, komitmen untuk menjalani hubungan adalah penting. Jika Anda atau pasangan saja yang mau berkomitmen yang artinya tidak keduanya, sebaiknya jangan lakukan hubungan ini.

Di atas adalah Tips Awet Pacaran Jarak Jauh (LDR) , Semoga bermanfaat bagi anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar